Perkuat Budaya Gotong Royong, Kades Daon Giat Pembangunan Masjid Jami Al Muttaqin

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Dalam upaya memperkuat budaya gotong-royong dengan masyarakat, pemerintah Desa Daon bersama warga melakukan karya bakti dalam proses pembangunan Masjid Jami Al-Muttaqin, Sabtu (02/07/2022) di Kampung Cilongok RT 03 RW 08 Desa Daon Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang.

Kepala desa Daon Johani AMTG menerangkan, dalam kegiatan tersebut Pihak pemdes bersama warga saling bahu membahu dalam proses pengecoran bangunan Masjid yang juga dibantu oleh Ormas BPPKB dalam pengawalan mobil molen nya.

Selain budaya gotong royong yang tetap terjaga. Lanjutnya, Pemdes Daon dan warga pun juga akan semakin kokoh dengan hadirnya Babinsa Koramil 12 Rajeg ditengah-tengah warga.

“Melalui kegiatan pembangunan ini akan terjalin kerjasama yang baik antara Pemdes Daon dengan masyarakat. Sehingga, akan tercipta Jiwa Sosial dan bersatu padu demi kemajuan bersama, untuk itu saya pribadi selaku Kepala Desa merasa Bangga.” kata Kades Johani Sabtu (02/07) kepada media kabarindcybernews.com.

Baca juga:  Wujud Terciptanya Harkamtibmas, Tiga Pilar Rajeg Bersinergi