Informasi Terkini Korban Bencana Banjir di Kota Serang

Avatar photo

SERANG – Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga melaporkan bahwa, berdasarkan informasi sementara terdapat dua orang meninggal dunia pasca banjir yang terjadi di Kota Serang pada Selasa (01/03).

Dari dua orang korban meninggal dunia tersebut, dikatakan oleh Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga bahwa terdata dua orang meninggal dunia. “Benar, berdasarkan informasi dari BPBD Kota Serang, pasca banjir terdata sebanyak satu orang warga Kelapa Dua, Kecamatan Serang diakibatkan tersengat listrik dan satu orang lagi warga Angsoka, Kecamatan Kasemen akibat tertimbun tanah longsor,” ungkap Shinto Silitonga.

Adapun wilayah yang terdampak banjir di wilayah Kota Serang diantaranya Polsek Serang meliputi Perumahan Widya Asri, Gedong Kaloran, Perumahan Padma Raya, Perum Puri Citra, Lingkungan Singandaru, Magersari, Kelurahan Cimuncang, Kebon Sawo Royal. Selanjutnya Polsek Cipocok yaitu Perumahan Citra Gading dan Perumahan Serang Hijau.

Baca juga:  Proyek Betonisasi Perum Pesona Lebak Wangi Tangerang Menuai Pertanyaan Para Aktivis