Safari Ramadan 2025, Bupati Maesyal Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Banten

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Bupati Tangerang, Moch Maesyal Rasyid mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu membangun Kabupaten Tangerang dan berkontribusi untuk mewujudkan Provinsi Banten yang lebih sejahtera, berdaya saing dan berkeadilan bagi seluruh masyarakatnya.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Maesal saat menghadiri Safari Ramadan Provinsi Banten tahun 1446 H / 2025 M yang dipimpin Wakil Gubernur A Dimyati Natakusumah di Masjid Agung Al-Amjad, Puspemkab Tangerang, Senin (10/3/25).

“Mari kita bersatu padu dalam membangun Kabupaten Tangerang dan Provinsi Banten menuju kemajuan yang lebih baik, sejahtera, berdaya saing dan berkeadilan bagi seluruh masyarakatnya,” ujar Bupati Mesyal.

Dalam sambutannya, dia berterima kasih kepada seluruh jamaah yang hadir dalam acara tersebut. Menurut dia, kehadiran para jamaah merupakan bentuk dari semangat silaturahmi dan kebersamaan antara jajaran Pemerintah Provinsi Banten dengan jajaran Pemerintah Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Banten.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Tangerang, saya mengucapkan selamat datang kepada seluruh hadirin dalam acara Safari Ramadhan Provinsi Banten tahun 1446 H / 2025 M,” ujarnya di lokasi.

Dia menandaskan Safari Ramadan bukan hanya sekadar acara rutin. Namun ini juga menjadi wadah penting untuk memperkuat tali persaudaraan antara pemerintah dan organisasi kemasyarakatan Islam sekaligus juga berbagi dengan sesama.

Baca juga:  Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari ikuti kerja bakti bersama di jalan raya Rajeg-Mauk