Kapolsek Rajeg Intruksikan Jajarannya Lakukan Pengecekan Minyak Goreng

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Personil Polsek Rajeg melaksanakan kegiatan PPKM Darurat dan pengecekan Minyak Goreng di Indomaret Desa Rajeg Mulya Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Selasa (10/5/2022) Pukul 11.00 Wib

Kapolresta Tangerang, Zain Dwi Nugroho SH, SIK, M.Si, melalui Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman S.H, mengintruksikan kepada jajarannya untuk selalu memantau dan mengecek stok minyak goreng di wilayah hukum Polsek Rajeg.

“Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan minyak goreng guna memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman, S.H.

Lanjutnya, Personil Polsek Rajeg, mendapat perintah turun langsung melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap kebutuhan masyarakat yang utama, dalam hal ini minyak goreng.

Baca juga:  Uang Amplop, Dewan Pers, Wartawan Jangan Terlibat Suap