Kades Tanjung Burung Respon Cepat terkait Rumah Sari Janda Dua Anak Tak Layak Huni

Avatar photo
Kades Tanjung Burung Respon Cepat terkait Rumah Tak Layak Huni
Kades Tanjung Burung Respon Cepat terkait Rumah Tak Layak Huni

KABUPATEN TANGERANG – Mendengar salah satu warga yang saat ini menempati rumah tak layak huni, Kepala Desa (Kades) Tanjung Burung Kecamatan Teluknaga kabupaten Tangerang, H.M Idris Efendi S.pd. MM langsung merespon cepat.

Respon cepat ini sebagai bentuk tanggung jawabnya, dengan memerintahkan Kaur Pemerintahan dan ketua RT 002 RW 01 Desa Tanjung Burung, untuk bergerak cepat mendatangi Rumah Ibu Sari (40) seorang janda dengan dua anak yang tinggal di rumah tidak layak huni.

Kepala Desa Tanjung H.M Idris Efendi S.pd. MM melalui pesan singkat Whatsapp mengatakan, saya sudah perintahkan aparatur desa untuk meninjau langsung rumah ibu Sari.

“Ya memang keadaan rumah Ibu Sari sangat mengkhawatirkan, untuk itu Alhamdulillah saya akan anggarkan di anggaran Dana Desa Tahap Pertama, mudah-mudahan tidak ada halangan dalam penyaluran nanti,” ujar Idris Efendi Kepala Desa Tanjung Burung ,Jumat (11/2/2022).

Baca juga:  Kades Tanjung Burung : Rumah Janda Dua Anak akan di bedah