Jelang HUT Kota Tangerang Ke-31, Pj Walikota Berdialog Dengan Sejumlah Unsur Masyarakat

Avatar photo

KOTA TANGERANG – Sehari jelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Tangerang yang ke-31, Pejabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin berkesempatan untuk berdialog dengan perwakilan dari sejumlah unsur masyarakat diantaranya dari kalangan mahasiswa, organisasi massa (ormas) serta beberapa jurnalis Tangerang.

“Alhamdulillah senang sekali rasanya bisa berdialog dan bersilaturahmi dengan teman-teman mahasiswa, ormas dan para jurnalis di Kota Tangerang. Intinya kita semua memiliki kesamaan yaitu sama-sama ingin memajukan Kota Tangerang.” tutur Pj Wali Kota dalam kegiatan audiensi yang bertempat di Patio Pusat Pemerintahan (Puspem) Kota Tangerang, Selasa, (27/02/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Dr. Nurdin berdiskusi dan membahas berbagai persoalan yang ada di Kota Tangerang.

“Ada banyak sekali insight dan masukan dari teman-teman civitas akademika dan mahasiswa dan juga dari ormas serta wartawan. Yang mana sangat berguna bagi kami selaku Pemerintah Daerah dalam menyusun dan merumuskan kebijakan-kebijakan demi kemajuan Kota Tangerang.” ujar Dr. Nurdin.

Baca juga:  PKK Desa Sukadiri Sukses Jalankan Program Bersama Kader