Giat Sambang, Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari kunjungi pemilik usaha Network Soleh

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Agar terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta terjalinnya koordinasi yang baik dengan warga masyarakat Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari Polsek Rajeg Polresta Tangerang, Brigadir Trian bersama Briptu D.Chandra (Unit Ik)
melaksanakan giat Sambang.

Giat sambang dilakukan kesalah satu warga, pemilik Usaha Mekarsari Network Soleh, bertempat di Perum Taman Raya Rajeg Blok A4 /01 Rt 08 RW 05 Desa Mekarsari Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Sabtu (18/06/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Trian dan D. Chandra (Unit Ik), memberikan himbauan kepada pemilik usaha Network, agar disiplin dalam menjalankan Protokol Kesehatan COVID-19.

Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman S.H menuturkan, bahwa kegiatan sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Unit Ik polsek Rajeg tersebut, salah satu langkah dan upaya yang dilakukan jajaran Polsek Rajeg.

Baca juga:  Brigadir Trian Bhabinkamtibmas Desa Mekarsari melaksanakan kegiatan Preemtif dan Edukasi