FWJI Banten bantu Pembangunan Mushola Darussalam

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Sambut Idul Adha 1443 H serta bergerak berbuat kebaikan Forum Wartawan Jakarta Indonesia (FWJI) Provinsi Banten berikan bantuan untuk pembangunan Mushola Darussalam yang berada di wilayah Kampung Kebun Kelapa, Kelurahan Sepatan,Kecamatan Sepatan (10/7/2022)

Sebelum nya kita ketahui bahwa mussolah Darussalam selama 40 tahun belum perna tersentuh pembangunan mau pun renovasi,oleh sebab itu Fwj Indonesia Provinsi Banten bersama Karang Taruna kelurahan sepatan bergotong royong untuk membantu pembangunan mussolah Darussalam.

Robby Ketua Fwj Indonesia Dpw Banten mengatakan sebagai wartawan dan sebagai control sosial juga kita wajib memiliki jiwa sosial juga,”Pungkas Robby.

Saya berharap semua pengurus mau pun anggota Fwj indonesia Dpw Banten wajib memiliki jiwa sosial yang tinggi sehingga kita semua bisa berguna bagi agama masarakat dan bangsa,”Ujarnya.

Di tempat yang sama Feby Chrysandi Ketua Karang Taruna Kelurahan Sepatan mengatakan,Kita bersama bersama dan bergotong royong untuk mewujudkan pembangunan mussollah Darussalam yang lebih baik lagi.

“Alhamdulillah pada hari ini dari Fwj Indonesia dpw banten menyalurkan bantuan berupa uang tunai untuk membantu pembangunan mussolah Darussalam.

Baca juga:  Peduli Warga, Kades Buaran Mangga Pakuhaji beri bantuan kepada warga yang rumahnya Roboh