1000 Orang KPPS Kecamatan Sepatan Timur Terima Bimbingan Teknik Tata Cara Perhitungan Suara Di TPS

Avatar photo

KABUPATEN TANGERANG – Sebanyak 1000 Orang anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 yang telah direkrut oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sepatan Timur, menerima Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait tata cara penghitungan suara di TPS, Jum’at (26/01/2024).

Kegiatan Bimtek ini di bagi menjadi 2 sesi, sesi pertama KPPS Desa Gempol Sari dan Desa Kedaung sebanyak 500 Orang yang hadir, Sesi kedua KPPS Desa Sangiang dan Pondok Kelor sebanyak 500 orang yang hadir.

Dedi Ketua KPPS Sepatan Timur mengatakan, menjadi tugas kita bersama KPU Pusat, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten atau Kota untuk memberikan supervisi, monitoring, pelatihan, bimbingan teknis dan juga pengendalian kepada para anggota KPPS.

“Tentu tujuan utamanya untuk meningkatkan kualitas kelayakan kepada pemilih dalam menggunakan hak pilihnya di TPS.” Ujarnya.

Baca juga:  Tokoh Masyarakat Desa Lebak Wangi, Kecamatan Sepatan Timur mengucapkan Anniversary kabarindcybernews.com ke-3